Selamat Datang

Di sini Anda dapat membaca berita tentang Maluku yang dibuat oleh LKBN ANTARA. Seluruh berita dilindungi UU Hak Cipta dan karenanya tidak diperkenankan untuk disiarkan kembali melalui media apapun tanpa izin tertulis dari LKBN ANTARA.

Senin, 06 Juni 2011

Bulog Minta Kecamatan Ajukan Permintaan Sesuai Jatah

Ambon (KM) - Perum Bulog Divisi Regional Maluku menyatakan pihaknya telah mengirim surat kepada pihak kecamatan yang ada di wilayah Pemerintah Kota Ambon untuk segera mengajukan permintaan penyaluran beras miskin (Raskin) sesuai jatah.

"Kami sudah sampaikan permintaan itu ke tiga kecamatan yang sudah melunasi tunggakan, masing - masing Kecamatan Sirimau, Teluk Ambon dan Baguala, agar segera mengajukan permintaan penyaluran Raskin sesuai jatah," kata Kabid Penyaluran Perum Bulog Divre Maluku, Tugio kepada ANTARA, di Ambon, Senin.

Ia menjelaskan, permintaan itu dilakukan sesuai arahan Asisten I Setda Kota Ambon saat melakukan pertemuan dengan Bulog Maluku beberapa waktu lalu.

Sedangkan untuk Kecamatan Nusaniwe dan Leitimur Selatan belum diajukan karena belum melunasi tunggakan Raskin periode 2010 lalu, kata Tugio.

"Sebenarnya,  desa-desa yang berada di dalam pemerintahan di dua Kecamatan itu yang sudah melunasi tunggakan bisa kami salurkan asalkan camat mengajukan ke Bulog sesuai rincian, tetap dilayani, karena masyarakat membutuhkannya," katanya.

Namun sepanjang tidak ada permintaan atau permohonan dari pihak kecamatan pihaknya tidak akan melayani, kata Tugio.

Tugio menambahkan, Raskin yang sudah disalurkan di Kota Ambon sejak April hingga akhir Mei 2011 tercatat sebanyak 3.700 ton, sedangkan jumlah RTS di Kota Ambon sebanyak 11.136 RTS yang tesebar pada lima kecamatan.

"Bantu korban bencana"

Bulog Maluku juga mendistribusikan beras penanggulangan bencana provinsi Maluku ke Desa Alang, Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah (Pulau Ambon) sebanyak 5 ton.

Pendistribusian dilakukan Senin oleh petugas dari Dinas Sosial Provinsi Maluku sesuai dengan surat permohonan permintaan bantuan ke Bulog Maluku, kata Tugio.

Ia mengatakan, berapa pun beras bantuan bencana alam ini diajukan Bulog akan menyalurkan sesuai dengan peruntukannya, hanya saja untuk Kabupaten dan Kota permintaannya melalui Dinas Sosial Provinsi.

Dicontohkan, kalau misalnya terjadi bencana banjir dan tanah lonsor di Kota Ambon yang memerlukan bantuan makanan berupa beras sebanyak 1.000 kg, Dinas Sosial Kota Ambon akan mengusulkan ke Dinas Sosial Provinsi, kemudian Provinsi mengajukan permintaan itu ke pihak Bulog.

"Jadi Provinsi yang punya kewenangan untuk mengajukan permintaan permohonan bantuan beras ke Bulog Maluku, seperti yang dilakukan hari ini ke Desa Alang atas permintaan Dinas Sosial Provinsi Maluku," katanya.

Dikatakan, beras bantuan ini yang disalurkan sejak Maret 2011 hingga awal Juni sudah mencapai 31 ton melalui Dinas Sosial Provinsi Maluku. Sedangkan persediaan mencapai 25,5 ton dan Bulog siap untuk menyalurkan sesuai dengan permintaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar